Soal Pajak Randis, Komisi III Minta Biro Aset Evaluasi Kinerja

0
216

Kinni.id, Bandar Lampung – Kinerja Biro Aset Provinsi Lampung kembali di sorot setelah viral tunggakan pajak kendaraan dinas Gubernur, Wakil Gubernur dan ketua DPRD Provinsi Lampung.

Sebelumnya viral mobil pejabat di Lampung hingga Ketua DPRD Provinsi Lampung diduga tidak membayar pajak. Fenomena itu di-posting @partaisocmed.

Menanggapi hal ini, Komisi III DPRD Provinsi Lampung sebagai mitra kerja Biro Aset mengaku “kecolongan” dalam hal pengawasan terhadap mitra kerja.

Hal ini disampaikan langsung oleh Yose Rizal anggota Komisi III DPRD Provinsi Lampung. Dirinya menyangkan kinerja biro aset yang teledor mengenai pajak kendaraan dinas Gubernur, Wakil Gubernur dan ketua DPRD Provinsi Lampung yang sempat menunggak dan viral.

“Hal ini sangat memalukan pemerintah, dilain sisi, pemerintah terus mensosialisasikan pembayaran pajak kepada masyarakat melalui program pemutihan tapi ternyata pemerintah nya sendiri menunggak pajak” sesalnya.

Meski telah dibayarkan, tunggakan pajak kendaraan dinas tersebut sudah viral terlebih dahulu dan mencoreng pemerintah provinsi Lampung.

Politisi PDI Perjuangan ini juga meminta Biro Aset untuk mendata kembali kendaraan dinas dan aset lainya milik Pemerintah Provinsi Lampung. Mengingat, beberapa kendaraan dinas beberapa pejabat sudah mengalami pembaharuan. Contohnya kendaraan dinas Ketua DPRD Provinsi Lampung yang semula berjenis Toyota Fortuner berwarna putih telah berganti menjadi Mitsubishi Pajero. (KN)

Facebook Comments
BACA JUGA :   Gerindra Pemenang Pemilu 2024, Berikut 85 Nama Anggota DPRD Provinsi Lampung Terpilih