Kinni.id, Bandar Lampung –DPD Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Lampung menggelar Roadshow sebagai salah satu bentuk tindak lanjut hasil Rakernas II DPP KPPI.
Kegiatan Roadshow ke partai-partai politik dengan agenda menyampaikan rekomendasi hasil rakernas dan komitmen bersama dalam pencapaian 30% keterwakilan perempuan di legislatif dan eksekutif pada tahun 2024.
Roadshow yang dimulai Senin (07/06) ke partai Golkar. Diterima langsung oleh Ismet Roni sebagai sekretaris umum dan Ismet Jayanegara serta segenap unsur pimpinan partai Golkar. Kegiatan silaturahmi ini berlangsung di ruang rapat gedung kantor DPD TK I Partai Golkar Lampung.
Mewakili Aprilliati Ketua KPPI yang sedang ada kegiatan partai (PraRakerda), Nenden Tresnanursari sekretaris KPPI dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi pada jajaran pimpinan Partai Golkar Lampung, karena menjadi partai pertama di Lampung yang telah merespon surat permohonan audiensi dan menyambut baik niat silaturahmi dari kami DPD KPPI Lampung.
Selanjutnya, Nenden menyampaikan maksud dan tujuan dari roadshow ini adalah dalam rangka silaturahmi dengan pimpinan partai politik serta upaya membangun sinergi dan kolaborasi dalam beberapa hal yg menjadi target KPPI sebagai implementasi dari kebijakan Pemerintah dalam hal ini kebijakan kementerian PP dan PA antara lain membangun semangat yang sama agar partai politik melakukan upaya2 dalam pencapaian target 30% keterwakilan perempuan di legislatif dan eksekutif di tahun 2024 dapat menjadi kenyataan.
Ismet Roni sangat menyambut baik dan menyatakan bahwa partai Golkar sudah senafas dengan yang diperjuangkan oleh KPPI. Partai Golkar sangat mendukung, memperhatikan dan memberi peluang bagi kader-kader perempuan partai Golkar yg potensial untuk di legislatif maupun eksekutif yang siap berkompetisi pada tahun 2024.
“Bapak-bapak ini sudah menurunkan ambisi pribadinya, ini sebagai salah satu upaya untuk memberikan kesempatan dan peluang kepada kader perempuan partai untuk bisa membesarkan partai ini,” kata Ismet Roni.
Kunjungan yang dilakukan oleh DPP KPPI diikuti oleh Diah D. Yanti partai (PAN), Syarifah (Demokrat), Octoria H.Dewi (Gerindra), Sri Hayati (PAN), Yuda Roseptalia (PKS), Ulfa Irastika (Gerindra).
Selamat dan sukses kepada Partai Golkar Lampung, semoga dapat menjadi contoh untuk partai-partai lainnya dalam upaya membangun demokrasi yang sehat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Lampung.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama merupakan simbol persahabatan, kekeluargaan dan kebersamaan. (*)